KEPRINEWS– Pemkab Karimun menggelar upacara bendera HUT ke 79 Kemerdekaan Republik Indonesia di Coastal Area, Sabtu (17/8).
Upacara detik-detik proklamasi dipimpin langsung oleh Bupati Karimun Aunur Rafiq.
Turut hadir diantaranya FKPD, Pimpinan DPRD berserta anggota, Pimpinan OPD, veteran, tokoh agama, tokoh adat dan tokoh masyarakat.
Lanal Karimun berhasil sukses sebagai penanggubjawab pelaksana upacara pengibaran HUT ke 79 Kemerdekaan RI.
Hal itu dibuktikan, masyarakat mulai dari anak-anak hingga orang dewasa sangat antusias menyaksikan upacara.
Dalam amanatnya, Bupati Karimun berpesan untuk dapat memahami dan memaknai arti penting sejarah serta arti proklamasi.
Karena lanjutnya, kemerdekaan yang diperingati bukanlah suatu pemberian. Akan tetapi perjuangan dilakukan para pahlawan yang telah gugur di medan perang.
“Sebagai generasi penerus bangsa, ciptakan sikap nasional yang tinggi,” ujar Rafiq.
Tabur Bunga di Perairan Karimun
Bupati Karimun bersama FKPD dengan menggunakan KAL Pelalawan melaksanakan tabur bunga di laut depan Coastal Area.
Rangkaian kegiatan ini menjadi bagian dari peringatan HUT RI ke-79 di Kabupaten Karimun.
Bupati Rafiq menegaskan, pentingnya mengenang jasa-jasa para pahlawan yang telah berjuang demi kemerdekaan bangsa.
“Tujuan tabur bunga ini untuk mengenang jasa-jasa para pahlawan yang telah berjuang demi kemerdekaan bangsa, menumbuhkan rasa nasionalisme dan kecintaan terhadap tanah air,” ucapnya. (jm)