KEPRINEWS – Ketua DPD Partai PDI-P DR HM Soerya Raspationo SH MH yang didampingi anggota Komisi IV DPRD Kepri Saproni SE saat berkunjung ke salah satu tokoh masyarakat H Sukardi di Senubing Kecamatan Bunguran Timur Kabupaten Natuna.
Pada perkunjungannya juga didampingi oleh Wan Siswandi sebagai calon bupati dan Rodial Huda sebagai wakil bupati, untuk memastikan nama calon yang akan bertarung memenangkan Pilkada serentak 2020, Senin (10/08/2020).
Dalam pertemuan tersebut Soerya juga menampung aspirasi masyarakat, salah satunya untuk memajukan hasil tangkap ikan nelayan yang ada di Natuna dengan mengunakan alat yang moderen dan hasilnya untuk mendongkrak ekonomi masyarakat. Hal ini menjadi pertimbangan baik bakal diusulkan ke DPRD Kepri untuk di bahas di dalam menyusun anggaran di DPRD Kepri dalam kontek membangun daerah Kabupaten Natuna.
Seiringnya waktu berjalan sekitar jam 20.00 WIB, DR Soerya juga sempat berkunjung bersilaturahmi di kediaman Sekda Natuna Wan Siswandi, dihadiri toko masyarakat dan tamu undangan yang rindu dengan kehadiran sosok pemimpin yang handal dan pro masyarakat.
Calon Gubenur Kepri 2020 DR Soerya menyampaikan ucapan terimakasih sebesar-sebesar-besarnya kepada masyarakat Natuna yang telah menyambutnya dengan baik dari siang sampai malam hari di acara untuk silaturahmi. Soeryo memohon do’anya untuk memenangkan Pilkada 2020 sebagai Gubernur Kepulauan Riau, dan amanah masyarakat akan selalu diingat untuk kemajuan ekonomi Natuna.
Selanjutnya Soerya bersama rombongan duduk bersama masyarakat di sebuah Caffe Like yang cukup terkenal di Natuna untuk membahas pembangunan daerah, bertukar pikiran tentang memajukan ekonomi plus menampung inspirasi masyarakat untuk harapan ke depannya. Laporan Ilham Dari Natuna