
KEPRINEWS — Wali Kota Tanjungpinang Rahma hadir pada kegiatan pelantikan Ketua dan Pengurus DPD Persatuan Keluarga Daerah Pariaman (PKDP) Kota Tanjungpinang Periode 2023-2028. Kegiatan dilaksanakan di Trans Convention Center, Minggu Malam (11/6).
Rahma dalam sambutannya turut mengucapkan selamat kepada ketua terpilih, serta pengurus DPD PKDP Kota Tanjungpinang yang telah dilantik untuk menjalankan amanah dan tuga.
“Mudah-mudahan amanah yang diemban ini mampu menjadi satu kolaborasi bersinergi dengan seluruh masyarakat sumatera barat termasuk pariaman yang berada di Tanjungpinang bersama masyarakat kota Tanjungpinang. Bersama kita bersemangat untuk gotong royong dan bahu membahu demi membangun kemajuan Kota Tanjungpinang,” ucapnya.
Lebih lanjut Rahma mengatakan, pencapaian pertumbuhan ekonomi dan kemajuan pembangunan tentu tidak terlepas dari sumbangsih warga perantauan termasuk keluarga besar Sumatera Barat. “Banyak pelaku usaha di Kota Tanjungpinang ini merupakan saudara-saudara kita dari Sumatera barat ikut menyumbang perputaran ekonomi juga pembangunan di kota Tanjungpinang. Dan tentunya hal tersebut patut disyukuri,” tuturnya.
Terakhir Rahma berpesan kepada PKDP untuk saling menjaga dan bertoleransi. “Alhamdulillah, di Kota Tanjungpinang ini semua suku hidup saling berdampingan, menjunjung tinggi toleransi sehingga tercipta kondisi yang aman dan nyaman. Mari kita menjaga toleransi agar selalu tercipta lingkungan yang aman dan nyaman. Selain itu, untuk lingkup internal sendiri, semoga PKDP terus kompak dan menjaga silaturahmi meski di perantauan,” sambungnya.
Sementara itu, H. ST. Usaman , S.Sos selaku Ketua PKDP Kota Tanjungpinang terpilih mengucapkan terimakasih kepada seluruh keluarga Pariaman.
“Terima kasih atas kesempatan dan kepercayaan yang telah diberikan kepada saya sebagai ketua PKDP Kota Tanjungpinang. Dan kepada seluruh pengurus baru PKDP Kota Tanjungpinang saya mengajak saudara semua untuk bekerjasama, bahu-membahu menjalankan organisasi PKDP yang sama-sama kita cintai. Komitmen dan konsisten serta konsekuen yang didukung oleh komunikasi yang efektif merupakan kata kunci untuk kesuksesan menjadi pengurus PKDP merupakan sebuah amanah yang harus dilaksanakan dengan ikhlas, tulus untuk kemajuan PKDP Kota Tanjungpinang kedepan,” sebutnya.
Lanjut disampaikannya, PKDP merupakan sebuah organisasi yang berdiri sejak tahun 1967 yang semula tujuannya adalah untuk bersilaturahmi dan sebagai wadah kegotong-royongan baik didalam suka maupun duka diperantauan, khususnya bagi keluarga besar Pariaman termasuk juga dalam rangka ikut membangun kampung ranah serta melestarikan budaya yang tergabung dalam PKDP adalah daerah yang sama budaya serta adat istiadat
“Orang piaman disebut juga sebagai piaman laweh yang artinya pariaman luas. Sebagai generasi hari ini, kita wajib melanjutkan organisasi. Tentunya kami berharap dukungan dari semua pihak terutama dari pemerintah provinsi kepri dan pemerintah kota Tanjungpinang agar dapat berkembang maju kedepannya, DPD PKDP siap bersinergi dan berkolaborasi dengan pemerintah provinsi kepri dan pemerintah kota Tanjungpinang,” pungkasnya. (*)