Walikota Tanjungpinang, Rahma, mengatakan, dengan diterbitkannya Kartu kendali gas LPG 3 kilogram bersubsidi, kebutuhan pokok gas dapat dioptimalkan. Selain itu, mengatasi kelangkaan ketersedian gas, mengatasi antrian, mempermuda transaksi pembelian, mengatasi kenaikan harga penjualan dari harga yang ditetapkan, menjamin ketersedian stok gas. Dengan kartu tersebut, pemerintah dengan cepat dapat mengontrol dan menjamin ketersediaan gas untuk warga.
KEPRINEWS – Kekosongan elpiji yang terus terjadi, adanya disparitas harga yang cukup tinggi antara elpiji 3 kg dengan 12 kg, membuat pengoplosan (over tabung), akibatnya tabung menjadi langka, dan harga LPG 3 kg bervariasi.
Penyaluran subsidi LPG terus menjadi keluhan warga, selain terjadi kelangkaan, membludaknya antrian gas sampai berjam-jam, bahkan ada yang sudah mengantri lama, tiba-tiba agen mengatakan kalau stoknya habis. Berbagai keluhan yang harus diatasi secepatnya.
Sebagai solusi, diterbitkan lah kartu kendali, agar masyarakat tidak perlu berdesak-desakan atau ikut antrian untuk mendapatkan LPG. Dengan adanya kartu ini, banyak manfaatnya dalam pemenuhan kebutuhan LPG.
Dijelaskan Rahma, ini merupakan upaya guna mengantisipasi kenaikan harga dari harga yang ditentukan, juga menjamin ketersediaan stok. “Jadi warga tidak lagi mengalami kesulitan untuk mendapatkan gas 3 Kg. Diharapkan pangkalan wajib menyampaikan informasi pembelian tabung kepada masyarakat secara transparan. Kerja sama yang baik untuk pendistribusian LPG dengan tepat sasaran dan terkendali akan membantu permasalahan ini biar teratasi,” tuturnya.
Jadi walaupun peningkatan permintaan LPG terus bertambah, pemerintah dapat mengontrol dan menjamin ketersediaanya. Penyaluran ini akan merata dan menstabilkan harga. Kemudahan untuk mendapatkan gas lebih terjamin.
“Semoga realisasi kartu kendali ke masyarakat dengan cepat dilakukan. Kami akan terus berbuat yang terbaik untuk warga. Semoga tahun 2021 ini capaian target Pemko untuk masyarakat, dapat dilakukan sesuai perencanaan dan target yang ditentukan,” tutup Rahma. (Red01)