KEPRINEWS – Hari ini Senin (24/08/2020) Ikatan Pemuda Karya (IPK) Kepri kembali melakukan kegiatan sosial memberikan bantuan tong sampah yang bekerja sama dengan PT Ecogreen Oleochemicals Batam, kepada masyarakat Kelurahan Tanjung Uma Kecamatan Lubuk Baja Kota Batam.
Pada saat pemberian bantuan, mewakili IPK, yaitu Wakil Ketua DPD I Kepri Iwan Key, bersama IPK Batam Linggom Sipahutar. Iwan mengatakan kenapa dipilih tong sampah untuk bantuan, karena Kota Batam yang dikenal dengan kota industri, perlu kesadaran kebersihan yang tinggi.
Dikatakan Iwan sebuah tempat sampah yang merupakan tempat khusus bagi orang-orang yang ingin membuang sampah, baik sampah organik maupun non-organik secara disiplin dan teratur.
Dengan adanya tempat sampah, maka akan menjadi lebih dapat menjaga kebersihan, juga dapat mengurangi polusi udara, dan banyak lagi manfaat yang akan terjadi jika tujuan dari tempat sampah tersebut dapat terpenuhi. (Jerry)