Natuna, belum lama ini, Wakil Bupati (Wabup) Natuna Ngesti Yuni Suprapti melakukan Kunker (kunjungan kerja) bersama rombongannya.
Pada Kunker tersebut, disambut baik Camat Pulau Tiga Kabupaten Natuna Abdul Karim. Salah satu Kunker Wabup dalam hal ini, yaitu untuk memantau dan meninjau persiapan Astaka MTQ Tahun 2020 yang sebentar lagi akan dilaksanakan.
Pada saat Kunker, Wabup bersama rombongan dengan mengunakan Speedboat dengan jarak waktu sekitar 5 menit untuk KepriNews.co. NATUNA – Untuk percepatan pembangunan yang ada di Kabupaten menuju Pelabuhan Selat Lampa lansung meninjau progres pembagunan Puskesmas.
Siap meninjau Puskesmas, Ngesti yang didampingi Camat langsung bertolak dari Selat Lampa menuju pelabuhan perintis yang berada di Pulau Tiga. Kemudian Ngesti melanjutkan agendanya untuk peninjauan Astaka Untuk persiapan MTQ di Pulau Nyit-Nyit, yang berdekatan dengan Desa Tanjung Balai.
Sesudah meninjau Persiapan MTQ, Wabup bertolak ke Desa Sabang Mawang (Balai), untuk meninjau pembangunan Embung yang sudah rampung.
Yang turut serta pada Kunker tersebut, yaitu, Kabag Kesra H Syarifudin, Kabid Laut Dishub Sapta Nugraha, Sekretaris Perkim Idris, dan Pegawai Pertanahan, serta beberapa staf Bagian Umum.
Penulis: Ilham