KEPRINEWS – Ribuan jemaah memadati lapangan panggung Putri Kemuning Coastal Area, Kabupaten Karimun, mengikuti tabligh akbar dalam rangka Maulid Nabi Mubammad SAW 1446 H, Senin (16/9) malam.
Acara Pemprov Kepri itu menghadirkan H Madit Musyawaroh dari Jakarta sebagai penceramah.
Ramdhani Qubil nama aslinya lebih dikenal sebagai Qubil AJ. Ia dikenal lewat perannya sebagai Madit Musyawaroh di sinetron Islam KTP.
Sebagai artis kalangan papan atas, pemilik nama beken Bang Madit
mampu membius dan membuat tausiyah yang dibawakan menjadi meriah.
Dakwah komedi dan candaan yang dibawakan Bang Madit terus menerus membuat para jamaah tertawa.
Ia juga mengajak para jamaah bersholawat, sehingga suasa semakin seru.
“Masyarakat Kabupaten Karimun khususnya, Provinsi Kepri umumnya terus pererat ukhuwah Islamiyah, jangan mudah diadu domba,” pinta Bang Madit.
Tabligh akbar dalam rangka Maulid Nabi Mubammad SAW 1446 H Pemprov Kepri ditutup dengan doa bersama yang dipimpin oleh Bang Madit.
Gubernur Ansar Ahmad dalam sambutannya, mengajak masyarakat Provinsi Kepri untuk meneladani akhlak Nabi Muhammad SAW.
“Sikap dan tindakan Rasulullah diintegrasikan dalam kehidupan sehari-hari. Tabligh akbar ini untuk membangun hubungan harmonis antara sesama umat manusia,” ujarnya.
Gubernur Ansar juga meminta masyarakat muslim di wilayahnya senantiasa membaca Al-Qur’an, dipelajari, dipahami maknanya dan dijadikan dasar dalam kehidupan sehari-hari.
“Mari jadikan Al-Qur’an pedoman hidup, sumber segala hukum yang harus diikuti,” pintanya. (JM)