KEPRINEWS – Enam operator disiapkan SMP Negeri 1 Bintan untuk penerimaan peserta didik baru (PPDB) bagi orang tua yang kesulitan pada tata cara pendaftaran.
Kepala Sekolah SMP N 1 Bintan, Sri Lestari, kepada media ini, Jumat (21/06/2024), bahwa PPDB akan dimulai pada tanggal 24 Juni mendatang, terdiri dari jalur Afirmasi, Prestasi dan perpindahan orang tua.
Dikatakannya, jika pada pembukaan PPDB online tersebut ada orang tua yang kesulitan untuk mendaftarkan anaknya, bisa datang ke sekolah dan akan dibantu untuk proses pemasukan data.
“Kita utamakan pelayanan maksimal. Makanya kita siapkan kurang lebih 6 operator untuk membantu PPDB,” ujar Sri.
Lebih lanjut dikatakannya, untuk tanggal 28 Juni pada gelombang zonasi, pihak sekolah juga lakukan hal yang sama.
Sejauh ini, katanya, SMP N 1 Bintan memiliki 8 rombongan belajar yang dapat ditampung pada tahun ajaran baru 2024/2025.
“Kita ada 8 rombel dengan jumlah siswa sebanyak 256 siswa,” ujarnya.
Ia mengimbau, kepada siswa yang berprestasi serta ingin mengembangkan dirinya, silahkan mendaftar ke sekolah yang dianggap bisa meningkatkan prestasinya. (P1)