KEPRINEWS – PT Pelayaran Nasional Indonesia (Pelni) memberikan kemudahan kepada masyarakat calon penumpang kapal laut melalui aplikasi Pelni Mobile.
Dengan aplikasi tersebut, calon penumpang bisa membeli tiket kapal secara daring tanpa harus melalui loket pembelian tiket kapal Pelni secara manual.
“Pembelian tiket kapal sekarang sudah bisa melalui Pelni mobile, jadi calon penumpang tidak harus berbondong-bondong datang ke kantor cabang Pelni ataupun Travel,” kata Kepala Operasional dan Pelayanan PT Pelni Cabang Tanjungpinang Setya Darmawan, Rabu (13/3/2024).
Menurutnya, aplikasi Pelni Mobile bisa diunduh melalui Playstore, didalam aplikasi juga sudah tertera jadwal kapal, tujuan serta tarif perjalanan.
“Syaratnya hanya KTP atau NIK saja, sistemnya sama seperti aplikasi pembelian tiket lainnya,” tuturnya.
Dijelaskannya, penerapan aplikasi Pelni Mobile ini sebagai upaya pengembangan digitalisasi di bidang transportasi laut khususnya kapal Pelni, mengingat jumlah penumpang di Pelabuhan Tanjungpinang dan Bintan diperkirakan akan mengalami lonjakan yang signifikan saat mudik lebaran.
Pihaknya juga terus melakukan pembenahan dalam melayani masyarakat. Salah satunya dalam pelayanan pembelian tiket kapal, hal ini juga sebagai upaya dalam meminimalisir ruang gerak para calo tiket kapal.
“Kalau dulu kan ada perantara atau calo, jadi harga tiket semula misalkan Rp 200 ribu mereka jual menjadi Rp 300 ribu, tapi sekarang sudah rapi karena sudah ada melalui online,” pungkasnya. (un)