KEPRINEWS – Menjelang pelantikan Presiden dan Wakil Presiden Republik Indonesia periode 2019-2024 di wilayah Kabupaten Natuna, Polri bersama TNI melakukan kesiapan kemanan untuk menciptakan Natuna yang aman dan kondusif.
Polres Natuna AKBP Nugroho Dwi Karyanto yang bersama Dandim 0318/Natuna, Letkol (Czi) Ferry Kriswardana menggelar apel kesiapan pasukan TNI-Polri dalam rangka pengamanan untuk kesiapan pengamanan agar tercipta kondisi yang baik dan dalam menyukseskan angenda nasional ini, Sabtu 19/10/2019.
Dalam hal ini, dipersiapkan sebanyak 220 personel gabungan, dari TNI dan Polri, Satpol PP, Dishub, serta Basarnas Natuna termasuk dari masyarakat. Dalam penyampaian amanat Kapolda Kepri disampaikan oleh Dandim 0318/Letkol (Czi) Ferry Kriswardan, yaitu ditegaskan pada tanggal 20 Oktober 2019 merupakan hari bersejarah bagi bangsa Indonesia.
Dimana MPR RI mengadakan sidang pelantikan kepala negara terpilih periode lima tahun. Lanjut Dandim, untuk menyikapi situasi yang berkembang saat ini dan dalam upaya menjaga situasi kondusif dan aman, maka dilakukan apel kesiapan pasukan yang melibatkan unsur TNI, Polri, Pemda dan elemen masyarakat.
“Apel kesiapsiagaan pasukan ini digelar dalam rangka menjaga situasi daerah yang kondusifitas, sehingga tercipta rasa aman dan nyaman di tengah masyarakat Kabupaten Natuna. Momen pelantikan Presiden merupakan hari yang bersejarah untuk Indonesia 5 tahun ke depan. Kita jadikan hari itu menjadi hari yang teraman sehingga Natuna menjadi daerah yang ikut dalam partisipasi terbaik untuk Presiden dan Wakil Presiden Indonesia,” tutupnya.
Laporan Ilham Dari Natuna