KEPRINEWS – Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Kota Tanjungpinang, memastikan untuk dua hari kedepan cuaca di pulau Bintan berpotensi terjadinya hujan.
“Namun, dihari selanjutnya pada 5 Agustus 2023 cuaca akan cenderung berawan dan akan berlangsung hingga pertengahan Agustus mendatang,” kata Prakirawan BMKG Kota Tanjungpinang, Hayu Nur Mahron, Rabu (2/7/2023).
Tak hanya itu, kata Hayu, saat ini pulau Bintan juga berpotensi datangnya angin kencang. Dimana rata-rata kecepatan angin saat ini berada di angka 10-15 Knot.
“Kalau di daerah pesisir bisa mencapai 15-20 Knot, nanti pengaruhnya ada di gelombang laut setinggi 1-1,5 meter,” jelasnya.
Sementara untuk suhu udara yang terasa panas belakangan ini menurutnya disebabkan karena adanya pengaruh awan.
“Pada siang hari awan sudah mulai timbul, pantulan radiasi dari permukaan bumi keatas itu dipantulkan kembali oleh awan itu jadi kondisi menjadi pengap dan panas,” ujarnya.
Kendati demikian, ia menyebut saat ini suhu udara di Tanjungpinang masih dalam keadaan terbilang normal.
“Untuk saat ini menurut radar kami suhu di Tanjungpinang masih normal sekitar 32-33 derajat Celcius,” pungkasnya. (un)