KEPRINEWS – Dalam rangka semarak hari sumpah pemuda, sinergitas lembaga Kelurahan Kampung Baru, Karang Taruna, forum RT/RW dan LPM menggelar turnamen bola voli.
Kegiatan juga disejalankan dengan deklarasi Open Defecation Free (ODF) di Kelurahan Kampung Baru. Wali Kota Tanjungpinang, Hj. Rahma, S.IP hadir membuka kegiatan tersebut, pelataran Mal Ramayana, Jumat (28/10).
Pada sambutannya, Rahma mengapresiasi kepada seluruh panitia yang berkolaborasi bersama RT/RW, camat dan lurah dengan menggelar serangkaian kegiatan untuk masyarakat. Mengisi pengingatan hari sumpah pemuda melalui kegiatan yang positif dengan semangat para pemuda. Menunjukkan seluruh organisasi masyarakat disini kompak dan bersatu.
Ditambahkanya, melalui turnamen voli ini selain untuk berkompetisi antar club, juga menjadi hiburan untuk masyarakat yang menonton.
“Atas nama Pemerintah Kota Tanjungpinang mengucapkan selamat bertanding kepada seluruh klub yang mengikuti pertandingan ini. Junjung sportifitas dalam pertandingan dan jadilah juaranya,” sambung Rahma.
Sejalan dengan deklarasi Open Defecation Free (ODF) atau tidak buang air besar sembarangan, Rahma mengajak untuk bersama-sama menjaga lingkungan serta kesehatan.
“Kepada seluruh masyarakat mari berkomitmen untuk menjalani pola hidup bersih mulai dari lingkungan kita masing-masing. Dan hari ini, bersama Pemerintah kota Tanjungpinang dan jajaran akan menandatangani komitmen untuk menjadikan masyarakat bebas dari perilaku buang air besar sembarangan agar tercipta lingkungan Kota Tanjungpinang yang sehat,” ucapnya.
Rahma juga mengapresiasi karena kegiatan ini turut melibatkan pelaku usaha kecil dengan adanya bazar UMKM. Dengan pertandingan voli yang dilaksanakan tentunya akan menarik masyarakat untuk datang menonton, dan dimanfaatkan untuk mendukung pelaku UMKM dengan adanya stan bazar.
Hal ini tentunya patut dicontoh sebagai upaya turut mengembangkan dan mendukung UMKM agar ekonomi bangkit.
Kegiatan turnamen voli berlangsung selama 3 hari mulai 28 Oktober hingga 30 Oktober 2022. Peserta terdiri dari 6 tim Putri dan 6 tim Putra dari 6 RW. Pada rangkaian kegiatan juga turut melibatkan pelaku UMKM dengan memfasilitasi bazar UMKM sebanyak 28 stand bazar. (*)