KEPRINEWS — Untuk mewujudkan pengembangan sentra industri, Pemerintah Kota Tanjungpinang melalui Dinas Perdagangan dan Perindustrian akan segera membangun sentra IKM (Indistri Kecil dan Menengah) sebagai upaya mendukung usaha dan memfasilitasi pelaku IKM di Kota Tanjungpinang. Untuk itu, Walikota Tanjungpinang, Hj. Rahma, S.IP melakukan peninjauan lahan lokasi sentra IKM di kawasan Bintan Center, Rabu (16/3).
Rahma mengatakan, pembangunan sentra IKM adalah sebagai bentuk dukungan kepada pelaku IKM di Tanjungpinang.
“Sentra IKM merupakan lokasi pemusatan kegiatan industri kecil dan menengah, yang dilengkapi sarana dan prasarana penunjang serta pelatihan bagi pelaku IKM. Produk IKM perlu terus di promosikan sebagai upaya pemulihan dan pergerakan ekonomi masyarakat,” ucap Rahma.
Ditambahkannya, pada Sentra IKM memfasilitasi pelatihan bagi pelaku usaha. “Dan dukungan lain yang diberikan Pemerintah yaitu dengan memfasilitasi pelaku IKM untuk diberikan pelatihan untuk kemajuan usahanya, misalnya pelatihan desain atau kemasan produk agar lebih menarik dan memiliki daya tarik,” tambahnya.
Sementara itu, Kepala Bidang Perindustrian Dinas Perdagin Kota Tanjungpinang, Sarifah Zairina, S.Kep menambahkan, pembangunan sentra IKM melalui anggaran APBN.
“Tahun ini akan dibangun gedung sentra IKM di Kota Tanjungpinang dengan anggaran APBN. Direncanakan bangunan 3 lantai dengan konsep ciri khas melayu. Sentra IKM ini nantinya akan berfungsi sebagai pusat kegiatan IKM mulai dari penjualan produk, tempat pelatihan, tempat makan atau kafe, juga sebagai tempat pusat oleh-oleh baik makanan maupun kerajinan,” jelasnya.
Lanjut disampaikannya, IKM diimbau untuk dapat memenuhi standar produk. “Khususnya untuk produk makanan, dapat diurus sertifikat halal, juga BPOM. Hal ini bertujuan agar mendapat kepercayaan konsumen akan kualitas produk,” tutupnya. (*)