KEPRINEWS – Pengurus Persatuan Bola Voli Seluruh Indonesia (PBVSI) Kota Tanjungpinang periode 2022-2026 resmi dikukuhkan Sekretaris Umum PBVSI Provinsi Kepulauan Riau, Amri, di Hotel Aston Tanjungpinang, Sabtu (26/02/2022).
Empat tahun ke depan, PBVSI Tanjungpinang dipimpin Yuniarni Pustoko Weni. Ia terpilih secara aklamasi dalam musyawarah kota PBVSI. Diketahui ini merupakan periode kedua Weni memimpin PBVSI Tanjungpinang.
Acara tersebut, turut dihadiri Kepala Dinas Kepemudaan dan Olahraga Kota Tanjungpinang, Agustiawarman yang mewakili Wali Kota Tanjungpinang Rahma, serta unsur FKPD kota Tanjungpinang.
Sekretaris Umum PBVSI Provinsi Kepri Amri, berpesan kepada seluruh pengurus PBVSI kota Tanjungpinang yang baru dikukuhkan untuk segera mempersiapkan diri dalam ajang Porprov di kabupaten Bintan.
“Semoga PBVSI Kota Tanjungpinang dapat melahirkan atlet unggul yang nantinya akan berlaga di PON yang akan datang,” ujarnya.
Sementara itu, Ketua PBVSI Tanjungpinang, Yuniarni Pustoko Weni mengatakan, siap mengemban kembali tugas yang telah diamanahkan kepadanya. Ia juga mengapresiasi kerja keras panitia, sehingga kegiatan ini dapat terlaksana dengan sukses dan lancar.
“Saya beserta pengurus nantinya akan berupaya secara maksimal untuk menjadikan bola voli di Tanjungpinang menjadi lebih baik,” ucapnya. (*)