KEPRINEWS – Kepala BPPRD Kota Tanjungpinang, Said Alvie mendukung penuh terhadap kehadiran restoran fast food McDonald’s (McD) di Jalan Wiratno, samping Mal Ramayana.
Karena kata dia, dengan sudah diresminnya McD pada 17 Maret 2023 lalu itu, tentu ikut mendongkrak Pendapatan Asli Daerah (PAD) Kota Tanjungpinang.
“Insyaallah tentu pendapatan daerah kita terutama dari pajak restoran akan berubah menjadi naik lagi,” katanya, Kamis (30/3/2023) kepada wartawan.
Kendati sudah diresmikan dan sudah beroperasi, Said belum bisa menjelaskan secara rinci berapa pendapatan pajak yang dihasilkan dari McD tersebut.
“Laporanya belum masuk, karena McD belum sampai sebulan, tanggal 15 April 2023 nanti baru bisa dilihat,” tetangnya.
Kendati demikian, ia memprediksi dan berharap melihat jumlah pengunjung yang begitu ramai, maka pendapatan pajak akan lebih dari restoran ternama lainnya seperti KFC.
Menurutnya, untuk pajak KFC Batu 9 rata-rata sekitar Rp 100 juta per bulan. Lalu KFC Kacapuri sekitar Rp 70 juta per bulan.
“Nah harapan kita tentunya dengan kehadiran McD dapat menambah penerimaan pajak restoran, dan seharusnya bisa lebih besar dari pada KFC,” imbuhnya.
Apabila penerimaan pajak bertambah, lanjut Said, otomatis bisa digunakan Pemko Tanjungpinang untuk membangun segala insfrastruktur dan pembangunan lain terutama untuk kepentingan masyarakat Tanjungpinang.
“Karena uang pajak ini, nantinya juga akan kembali dan dinikmati oleh masyarakat juga,” ucapnya. (red)