KEPRINEWS — Bentuk komitmen, kepedulian, serta dukungan dalam penanganan percepatan penurunan stunting, Wali Kota Tanjungpinang, Hj. Rahma, S.IP., M.M., bersama Dinas Kesehatan dan Baznas Kota Tanjungpinang menyerahkan bantuan berupa makanan bergizi kepada balita yang mengalami gizi buruk. Sebanyak 416 paket makanan diserahkan di halaman Kantor Kecamatan Tanjungpinang Timur, Senin (28/11).
Rahma mengatakan, bantuan yang diberikan ini untuk membantu meringankan kebutuhan keluarga. “Paket makanan ini terdiri dari beras, telur dan susu untuk balita. Mudah-mudahan dengan asupan gizi yang lengkap menjadikan anak-anak kita sehat dan bebas dari gizi buruk,” ucap Rahma.
Disampaikannya, bantuan makanan bergizi ini akan dibagikan berkelanjutan selama 6 bulan kedepan. Akan diserahkan setiap bulannya dan akan terus kita pantau hingga 6 bulan kedepan untuk melihat perkembangannya. Khusus kepada 45 balita dengan kasus berat stunting, Pemko Tanjungpinang dan dinas kesehatan akan terus melakukan pemantauan, pendampingan dan bantuan sesuai dengan pertumbuhan gizi yang dibutuhkan anak sampai pertumbuhan anak tersebut dapat terpenuhi.
Dalam kesempatan itu, Rahma juga memberikan edukasi bagi para Ibu dan masyarakat dalam penanganan stunting. Para orang tua harus memahami apa itu stunting dan bagaimana cara mencegah stunting. Dan diharapkan kepada orang tua memenuhi kebutuhan nutrisi atau gizi bagi anak karena gangguan tumbuh kembang anak tersebut biasanya diakibatkan oleh gizi buruk.
Selanjutnya, Rahma berpesan kepada calon ibu dimasa hamil untuk selalu menjaga pola makan yang sehat dan bergizi.
Ibu yang sedang menjalani proses kehamilan juga sebaiknya rutin memeriksakan kesehatannya ke dokter atau bidan di puskesmas. Juga kepada orang tua yang memiliki balita diimbau untuk selalu mengikuti kegiatan posyandu di lingkungan tempat tingalnya masing-masing untuk memeriksakan kesehatan dan tumbuh kembang anaknya agar dapat terdeteksi sejak dini, sehingga dapat segera ditindaklanjuti.
Ibu Lestari, salah satu orang tua balita penerima bantuan tersebut mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah Kota Tanjungpinang atas bantuan yang diberikan.
“Alhamdulillah, atas bantuan paket makanan untuk keluarga dan anak kami. Mudah-mudahan atas dukungan dan pendampingan kesehatan, anak kami selalu sehat dan pertumbuhannya seperti anak di usianya. Juga terima kasih atas kepedulian dan dukungan moril kepada kami selaku orang tua,” ungkapnya haru.
Turut hadir pada kesempatan itu, Direktur RSUD Kota Tanjungpinang, Dr. Yunisaf, M.Mars, Sekretaris Dinas Kesehatan, dr Nugraheni Purwaningsih, Kepala Bidang Kesehatan Masyarakat Dinkes Tanjungpinang, Syarifah Zairina, Komisioner BAZNAS Kota Tanjungpinang H. Syahrial Aziz, Camat dan Lurah, Kepala Puskesmas, serta Tim penggerak PKK se-Kota Tanjungpinang. (*)