KEPRINEWS – Polres Karimun akan menggelar operasi keselamatan seligi 2024.
Setelah itu dilanjutkan operasi ketupat dalam rangka cipta kondisi Kamseltibcarlantas menjelang Hari Raya Idul Fitri 1445 H.
Kapolres Karimun, AKBP Fadli Agus menjelaskan, pada operasi keselamatan seligi akan melibatkan 64 personel gabungan.
“Operasi ini dilaksanakan selama 14 hari,” ujarnya usai memimpin rapat koordinasi operasi tersebut di ruang rupat utama Polres Karimun, Rabu (28/2).
Hadir dalam rakor tersebut, Kasat Lantas Iptu Dristica Brian Arya Leviantona, Dansubdenpom I/6-2 TBK, Dandenpom Lanal Tbk dan Dishub.
Rakor yang menyamakan persepsi cipta kondisi dan evaluasi terkait dengan meningkatnya angka kecelakaan dan pelanggaran lalu lintas.
Fadli Agus menyampaikan, tujuan dilaksanakan operasi keselamatan seligi untuk meningkatkan kepatuhan dan disiplin masyarakat dalam berlalu lintas.
Menurunnya angka pelanggaran maupun laka lantas dan terwujudnya kamseltibcarlantas yang kondusif.
“Operasi tersebut sebagai upaya meningkatkan disiplin masyarakat dalam berlalulintas di jalan raya sebelum dan sesudah Idul Fitri 1445 H,” tutup Fadli Agus. (JM)