
KEPRINEWS – Dalam rangka mendukung program P5 (Proyek Penguatan Profil Pelajar Pancasila), TK Kinarya Grasia menggelr kegiatan bertema “Aku Cinta Indonesia Aku Berkreasi Aku Membuat Makanan Ciri Khas Idul Fitri”.
Kegiatan dilaksanakan selama dua hari, bertujuan untuk mengenalkan anak-anak pada kekayaan budaya Indonesia, khususnya dalam hal kuliner tradisional Idul Fitri.
Kepala TK Kinarya Grasia, Reza Nussy, kepada media ini, Selasa (25/3), menuturkan, pada hari pertama, para siswa didampingi oleh Femmy, seorang pengajar yang berpengalaman, untuk membuat kue coklat khas Lebaran.
Kegiatan ini tidak hanya melatih keterampilan memasak, tetapi juga memberikan kesempatan bagi anak-anak untuk berkreasi dan berkolaborasi dengan teman-temannya sejak dini.
Hari kedua, hasil karya anak-anak dipresentasikan dan dipasarkan kepada orang tua murid. Setiap siswa dengan bangga memperlihatkan kue yang telah mereka buat, yang menjadi bukti nyata dari kerja keras dan kreativitas mereka.
“Kegiatan ini tidak hanya memberikan pengalaman berharga bagi siswa, tetapi juga mempererat hubungan antara sekolah dan orang tua, serta menciptakan momen kebanggaan yang tak terlupakan,” ujarnya.
Dengan adanya program ini, diharapkan TK Kinarya berhasil mengajarkan nilai-nilai Pancasila dalam bentuk yang menyenangkan dan mendidik, sekaligus memberikan ruang bagi anak-anak untuk mengeksplorasi potensi diri mereka.
Reza menambahkan, kegiatan ini, anak-anak diberi kesempatan untuk menggali potensi diri mereka sejak dini.
Diharapkan program TK berdampak dan bermanfaat bagi mereka di masa depan, kelak dapat memberikan kontribusi positif bagi bangsa Indonesia. Program ini berhasil menanamkan nilai-nilai Pancasila dengan cara yang menyenangkan dan edukatif. (jer)