KEPRINEWS – Pemerintah Provinsi Kepri, lewat Dinas Pendidikan, saat ini fokus mempersiapkan para lulusan SMA dan SMK yang memiliki SDM berkualitas. Sehingga berbagai agenda pendidikan, seperti yang dilaksanakan saat ini, yaitu unjuk kebolehan kompetensi di tiap-tiap SMA dan SMK, khususnya di Batam, sebagai bentuk upaya lompatan kemajuan dan mengejar prestasi dan kualitas pendidikan siswa.
Hal ini dikatakan oleh Kadisdik Kepri Dr Dali, usai acara kreasi dan unjuk kompetensi di Gedung Sumatera Expo Batam, Sabtu (23/11/2019). Dikatakannya, event ini memberikan peluang kepada siswa untuk menunjukan kemampuan, kebolehan dan dapat mengukur potensi mereka, sehingga keinginan untuk maju dan memaksimalkan kemampuan terus dilakukan.
Menurutnya, upaya membalikkan piramida kualifikasi pendidikan khususnya tenaga kerja yang saat ini mayoritas dari kalangan SMA/SMK, kegiatan semacam ini lah yang efisien mempersiapkan siswa-siswa terampil, berdaya saing, dan berkompetensi.
“Terus lah berlomba-lomba menjadi yang terbaik dalam prestasi, kompetensi dan berkarakter serta berkualitas, agar nanti siswa diperhadapkan dengan dunia kerja, maka kemampuan dan skill para siswa bisa bekerja dengan trampil,” ujarnya.
Ditambahkan lagi oleh Kabid SMK Kepri Irwan Pangabean, bahwa kegiatan ini mulai dari event EO-nya dan memenej secara keseluruhan melibatkan pengurus Osis SMKN 2 dan guru Pembina Exskul. “Unjuk kebolehan kompetensi di tiap-tiap SMA dan SMK yang sudah terlaksana, semoga menjadi tolak ukur para siswa untuk terus berlatih, teristimewa lebih giat dalam kegiatan belajar mengajar,” tutur Irwan.
Kepala SMKN 2 Batam Nursya’bani menyarankan agar kegiatan ajang kreasi dan kreatifitas siswa untuk menunjukan bakat dan kompotensi siswa, menjadi agenda rutin, bukan hanya di tingkat Kota Batam, tapi sampai di tingkat provinsi.
Diacara penutupan, Asisten II Pemprov Kepri Samsul Bahrum, yang mewakili Plt Gubernur Kepri, menyampaikan apresiasi untuk para siswa yang terlihat semangat menunjukan bakat kreativitas dan kompetensi-nya di event ini. Kegiatan ini sangat bagus untuk mendidik kreatifitas pelajar termasuk dunia kesenian dan tari.
“Karena siswa adalah generasi muda yang harus punya ide kreatifitas yang tentunya bisa membawa pendidikan di Provinsi Kepulauan Riau ke taraf Nasional bahkan internasional, dengan itu para siswa harus terus giat belajar dan berkarya untuk masa depan kita bersama,” tutupnya. (Redaksi01)