KEPRINEWS – Kerukunan Keluarga Sulawesi Selatan (KKSS) Kota Tanjungpinang menggelar acara silaturahmi dan halalbihalal bersama seluruh anggotanya. Hadir pada kesempatan itu Wali Kota Tanjungpinang Rahma di Aula SMA Negeri 4, Sabtu (20/5).
Rahma mengatakan, keberadaan KKSS sebagai wadah pemersatu bagi warga bugis yang menetap di kota Tanjungpinang.
“Dan melalui kesempatan seperti ini merupakan kesempatan untuk berkumpul bersama sesama perantau dari Sulawesi Selatan yang ada di Kota Tanjungpinang, untuk saling kenal dan menjalin silaturahmi,” ujarnya.
Rahma juga mengajak KKSS untuk turut menjaga kerukunan dan kebhinekaan.
“Terus jaga kerukunan dan kebhinekaan demi terciptanya lingkungan yang nyaman dan tentram, jauh dari perselisihan. Karena dengan bersatu, kita akan membawa Tanjungpinang maju dan masyarakat sejahtera,” sambungnya.
Selain itu, Rahma berharap KKSS terus bersinergi dengan Pemerintah untuk kemajuan daerah.
“Mari kita berikan kontribusi untuk daerah demi kemajuan Kota Tanjungpinang dengan kegiatan-kegiatan yang bermanfaat, serta sampaikan ide dan inovasi untuk kemajuan bersama. Dengan semangat gotong royong dan kekompakan ikut membangun Tanjungpinang, meskipun warga Sulawesi kita juga merupakan bagian masyarakat kota Tanjungpinang,” pungkas Rahma.
Sementara itu, Arifin Ahmad selaku Ketua panitia pelaksana KKSS Kota Tanjungpinang menyampaikan dengan halal bihalal ini untuk bersilaturahmi.
“Mungkim ketika awal bulan syawal tidak saling mengunjungi karena sesuatu hal, dengan halal bi halal ini dapat menjadi sarana pertemuan. Harapannya kerukunan dan pertemuan seperti ini hendaknya senantiasa terjalin untuk berkumpul,” tambahnya. (*)