KEPRINEWS – Bupati Kabupaten Kepulauan Anambas (KKA) Abdul Haris SH, lewat Satuan Tugas Percepatan Penanganan Corona Virus Disease (Covid-19) Kabupaten Kepulauan Anambas tentang penambahan 7 Warga yang terkonfirmasi Covid-19, dengan jumlah kasus 113-119, terhitung hari Rabu (2104/2021)
Disampaikan 7 penambahan atau kasus baru terkonfirmasi positif, sebagaimana hasil pemeriksaan Swab dengan metode RT PCR yang dilakukan di Laboratorium RSUD Tarempa. Adapun informasi terkait pasien yang baru terkonfirmasi tersebut adalah sebagai berikut.
Seperti kasus pada HH (inisial) seorang karyawan PT CKB, dalam 14 hari terakhir yang bersangkutan tidak memiliki riwayat perjalanan keluar daerah yang bersangkutan mengalami gejala yang mengarah ke indikasi covid-19 batuk pilek.
Setelah dilakukan pemeriksaan Swab dengan metode RT PCR oleh tim Laboratorium RSUD Tarempa yang bersangkutan dinyatakan Positif Covid-19 yang merupakan kasus baru dari hasil rujukan rapid tes antigen Reaktif.
AZ juga seorang karyawan Swasta, dalam 14 hari terakhir yang bersangkutan tidak memiliki riwayat perjalanan keluar daerah. AZ mengalami gejala yang mengarah ke indikasi covid-19 demam dan badan lemas. Setelah dilakukan pemeriksaan Swab dengan metode RT PCR oleh tim Laboratorium RSUD Tarempa yang bersangkutan dinyatakan Positif Covid-19.
RD seorang pegawai negeri sipil yang bertugas di Dinas Pariwisata dan Kebudayaan KKA. RD adalah kasus baru dar hasil tracing penelusuran Kasus Nomor 113. RD mengalami gejala demam. Setelah dilakukan pemeriksaan Swab dengan metode RT PCR oleh tim Laboratorium RSUD Tarempa RD dinyatakan Positif Covid-19.
Dinas Kesehatan KKA terus melaksanakan Tracing (penelusuran) pada orang-orang yang kontak erat dengan pasien serta tempat beraktifitas lainnya dan bila memenuhi kriteria kontak erat maka dilanjutkan dengan pengambilan swab hidung dan tenggorokan untuk dilakukan pemeriksaan dengan metode RT PCR di RSUD Tarempa.untuk hasil tracing (penelusuran kasus) akan disampaikan setelah hasil swab keluar.
Disampaikan bahwa jumlah pasien covid-19 di Anambas sebanyak 119 kasus dengan rincian sebagai berikut, sembuh 105 orang, meninggal 2 orang, Adapun yang masih meninggal 2 orang, Adapun yang masih menjalani isolasi mandiri atau dirumah 6 orang, RSUD Tarempa sebanyak 5 orang, RSUD Palmatak 1 orang. (Kadeni)