KEPRINEWS – Dari data yang dikeluarkan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Bintan, hujan disertai angin puting beliung, Sabtu (14/9/2024), membuat puluhan rumah di sejumlah desa, kelurahan di wilayah Kabupaten Bintan mengalami kerusakan berat dan ringan.
Kepala BPBD Bintan Ramlah, kepada wartawan, menuturkan, dari peristiwa tersebut, tim BPBD langsung melakukan penilaian cepat bencana (Rapid assessment) untuk mengambil keputusan dan tindakan penanggulangan bencana.
Pengambilan keputusan dilakukan secara efektif dan efisien, merespon bencana dengan mengidentifikasi dampak suatu situasi. Mengumpulkan informasi dasar, mengidentifikasi kelompok yang paling rentan.
Selanjutnya, upaya mengobservasi situasi, mengidentifikasi kemampuan respons semua pihak yang terkait, mengidentifikasi jenis bantuan yang dibutuhkan.
Menurut informasi petugas lapangan terdapat 61 unit rumah trjadi kerusakan di 5 desa dan kelurahan. Kejadiannya, paling banyak kerusakan atap rumah dihajar angin kencang, ada yang tertimpa pohon.
Di Desa Air Glubi, Kecamatan Bintan Pesisir, terdapat 14 rumah yangb rusak. Desa Numbing 23 rumah, Kelong dan Tenggel ada 18 rumah. Di Sei Lekop 4 rumah dan Sungai Datok 2 rumah. (ris)