
KEPRINEWS – Warga Perumahan Taman Harapan Indah (THI), Batu IX Kelurahan Air Raja mengadakan acara syukuran bersama mantan Walikota Tanjungpinang, Rahma di Surau Nurul Huda, Senin (13/11/2023).
Acara tersebut sebagai tanda terimakasih dan syukur atas rampungnya pembangunan drainase di daerah tersebut yang dibangun pada masa kepemimpinan Rahma-Endang, sehingga daerah tersebut tidak lagi menjadi langganan banjir.
Mantan Walikota Tanjungpinang, Rahma mengucapkan terimakasih kepada masyarakat yang sudah mengundang dirinya ke acara syukuran tersebut.
Menurutnya, pembangunan drainase ini kata dia untuk menyelesaikan permasalahan banjir yang sudah terjadi beberapa tahun silam.
“Sewaktu-waktu saya memimpin, saya dan OPD terkait tidak asal membangun. Drainese ini telah dikaji tim ahlinya terlebih dahulu sebelum dibangun,” ujarnya.
Rahma juga mengucapkan syukur, karena pengerjaan drainese tersebut telah rampung, sehingga pembangunan dimasa kepemimpinannya itu sudah dapat dirasakan oleh masyarakat perumahan THI.
“Alhamdulillah, ini berkat kerja semua pihak, semoga bapak ibu tidak khawatir lagi ketika hujan deras dengan durasi yang lama,” imbuhnya.
Ditempat yang sama, ketua RW II kelurahan Air Raja, Jupriyanto mengucapkan penghargaan dan terimakasihnya kepada walikota periode 2018-2023 ini, karena telah mampu menyelesaikan permasalahan banjir di wilayah tersebut.
Sehingga, untuk menghormati dan menghargai usaha dan upaya Kepemimpinan Rahma-Endang, warga perumahan THI menggelar kegiatan syukuran.
“Bahkan, berdasarkan pantauan kami, ketika hujan deras terjadi beberapa hari belakangan ini, d THI sudah tidak lagi banjir,” ucapnya.
Ia melanjutkan, ada sekitar 60 rumah yang terkena dampak banjir di Perumahan THI itu, dan fenomena tersebut telah terjadi sejak lama.
“Kami mengucapkan terima kasih kepada ibu Rahma yang telah berjuang membangun drainase, sehingga meminimalisir genangan air yang terjadi selama ini,” pungkasnya. (un)