KEPRINEWS — Sebagai gabungan seluruh organisasi perempuan, GOW diharapkan terus berkiprah dan perkuat bersinergi dalam pembangunan.
Hal ini disampaikan oleh Wali Kota Tanjungpinang, Rahma, saat menghadiri Peringatan 21 Tahun Gabungan Organisasi Wanita (GOW) Kota Tanjungpinang di Aula SMP Negeri 4 Tanjungpinang, Selasa (12/9).
Rahma mengatakan peran kaum perempuan dalam pembangunan tak perlu diragukan lagi. Ia mendorong peran ini semakin dikukuhkan hingga Tanjungpinang semakin maju.
“Kaum perempuan turut memberi peran untuk membangun daerah kita ini, membangun manusia seutuhnya dan membangun daerah sehingga sejahtera masyarakatnya,” ucap Rahma.
Selain itu, salah satu sektor potensial yang dapat diisi oleh kaum perempuan untuk mengisi pembangunan melalui sektor ekonomi misalnya berwirausaha, termasuk dalam kancah politik, keterwakilan perempuan mencapai 30%.
“Satu kota akan semakin maju apabila jumlah penduduknya kalau bisa di atas 10 persen memiliki naluri bisnis dan hal tersebut dapat dilakukan oleh kaum perempuan. Dan kita patut berbangga, keterwakilan perempuan di kancah politik juga diperhitungkan yakni 30%, sehingga peran perempuan dapat diandalkan, harus tangguh dan mandiri,” imbuhnya.
Rahma juga menjelaskan, Kota Tanjungpinang dengan latar belakang masyarakatnya yang ragam hendaknya menjadi kekuatan mengukuhkan kebersamaan membangun daerah.
“Artinya kolaborasi ini sangat baik, antara kaum perempuan sudah mensejajarkan dirinya dalam setiap jenjang dan jabatan, meski tidak mengubah kodratnya sebagai istri dan ibu dari anak-anaknya, sehingga dengan adanya kesetaraan gender ini mampu memperkuat sinergi antara pemerintah dan masyarakat,” imbuhnya.
Terakhir Rahma mengucapkan selamat memperingati HUT ke-21 untuk GOW Kota Tanjungpinang dengan memberikan motivasi untuk kesuksesan kaum perempuan dalam sinergi pembangunan.
“Sukses untuk semua ibu-ibu hebat. Selamat memperingati ulang tahun ke-21 GOW, dan terus bergerak. Bersama-sama membangun Kota Tanjungpinang yang kita cintai ini dengan sinergi dan kolaborasi yang luar biasa,” pungkasnya.
Turut hadir Ketua GOW Kota Tanjungpinang, Sulasmi Zulhidayat, Ibu DR. Syamilatul Khoriroh Endang, Ibu Juwariyah Syahrul, Ketua Organisasi Perempuan, BKMT dan Dharma Wanita Persatuan. Diakhir acara dilakukan pemotongan tumpeng dan pemberian bantuan bahan pokok untuk dhuafa. (ris)