KEPRINEWS – Keramaian pengunjung pasar malam di wilayah Kijang Kota, Kecamatan Bintan Timur tepatnya di sepanjang ruas jalan Sei Datuk memicu kemacetan arus lalu lintas yang cukup parah, Sabtu (7/8/2024) malam.
Apalagi, kebiasaan masyarakat menghabiskan waktu malam Minggu bersama keluarga menggunakan roda dua dan roda empat menjadi faktor lokasi tersebut macet total.
Meski petugas kepolisian bersama instansi terkait ikut mengatur kelancaran lalu lintas, namun arus jalan hanya berjalan perlahan baik dari arah Kijang ke Tanjungpinang maupun sebaliknya.
Bahkan, kemacetan tersebut juga turut mengular hingga ke Jalan Kantor Polisi atau Jalan Raja Ali Haji, serta Jalan Pelabuhan juga mengalami hal yang sama.
Salah seorang pengendara, Romi turut menyayangkan kepada pihak pengelola pasar malam, yang dinilai kurang berkoordinasi dengan pihak pengamanan.
Sebab, lokasi pasar malam menjadi pemicu kemacetan total yang terjadi, bahkan hal tersebut terus berlangsung hingga pukul 21.00 WIB yang semakin padat.
“Seharusnya pihak pengelola pasar malam koordinasi dengan kepolisian atau Dishub terlebih dahulu agar kemacetan seperti ini dapat ditangani, jangan sudah macet dulu,” ujar Romi.
Menurut Romi, kemacetan ini telah terjadi sejak pukul 07.00 WIB dimana para pengendara sudah mulai keluar bersama keluarga, apalagi malam tersebut merupakan momen malam Minggu.
“Karena macet parah, saya juga gak bisa gerak bang. Habis waktu cuman terperangkap di macet saja,” kesalnya. (un)