KEPRINEWS – Asisten II Setdako Tanjungpinang, Bambang Hartanto mengunjungi pelaksanaan operasi pasar murah, di Halaman Areca Water Park Jalan Handjoyo Putro, Batu 9 Kelurahan Batu IX, Rabu (6/12/2023).
Kunjungan yang dilakukan oleh Bambang itu, turut di dampingi Kepala Diskominfo Kota Tanjungpinang, Teguh Susanto dan jajaran pejabat Disperdagin Kota Tanjungpinang.
Dalam kunjungan itu, Bambang mengapresiasi kepada Disperdagin Kota Tanjungpinang, yang telah lancar menggelar operasi pasar murah tersebut.
Ia menyebut, operasi pasar yang digelar Disperdagin Kota Tanjungpinang ini, merupakan giat yang ke 4 kali atau yang terakhir kalinya selama program yang bersumber dari Dana Insentif Daerah (DID).
“Disperdagin buat 4 kali, dan ini terakhir, alhamdulillah saya lihat masyarakat sangat antusias,” katanya.
Menurutnya, banyaknya pengunjung yang datang ke pasar murah ini, karena harga bahan pokok lebih murah dibandingkan harga pasar.
“Saya lihat tadi lumayan perbedaan harganya, selisih 5 ribuan untuk harga cabai lebih murah disini daripada pasar,” ujarnya.
Ia pun berharap, jika nanti memungkinkan, kegiatan seperti ini bisa terus dilakukan oleh pemko Tanjungpinang dalam hal untuk intervensi harga pasar.
“Karena ini salah satu untuk pengendalian inflasi, apalagi tak lama lagi akan natal dan tahun baru,” ucapnya.
Disamping itu, kepada seluruh masyarakat, Bambang juga mengharapkan agar bisa memanfaatkan momen pasar murah ini.
“Pemko sengaja melakukan pasar murah di wilayah perumahan, agar masyarakat bisa menikmatinya,” tuturnya. (ris)