KEPRINEWS – Ansar Ahmad memberikan tanggapan terkait dukungan Partai Gerindra yang merekomendasikan dirinya maju pada Pemilihan Gubernur (Pilgub) Provinsi Kepri 2024 bersama Nyanyang Haris Pratamura.
Menurutnya, rekomendasi dari DPP Partai Gerindra telah ia terima dan akan dijalankan sesuai dengan tahapan yang berlaku.
“Dengan adanya koalisi dengan Partai Gerindra tentunya kita akan terus bergerak kedepan,” kata Ansar, Sabtu (3/8/2024) usai menghadiri peresmian Gedung Dekranasda Provinsi Kepri di Jalan Merdeka.
Selain itu, Ansar juga mengaku sudah melakukan komunikasi politik bersama Nyanyang Haris Pratamura yang juga menjabat sebagai Ketua DPC Partai Gerindra Kota Batam.
“Sudah berkomunikasi dengan pak Nyanyang. Kita tinggal komunikasi dengan yang lain lagi,” ujarnya.
Ansar menyampaikan, hingga saat ini masih menunggu surat rekomendasi dari beberapa partai, termasuk dari DPP Partai Golkar.
Ia juga belum menyebutkan partai-partai mana saja yang akan berkoalisi pada Pilgub 2024 nanti, sebab komunikasi masih dilakukan.
“Belum tau partai mana, masih sedang dikomunikasikan. Beberapa hari kedepan ada beberapa partai yang rekomendasinya akan keluar, do’akan saja,” pungkasnya.
Diketahui, DPP Partai Gerindra telah mengeluarkan surat rekomendasi untuk pasangan Ansar Ahmad dan Nyanyang Haris Pratamura sebagai Bakal Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Provinsi Kepri periode 2024-2029.
Surat rekomendasi duet Ansar dan Nyanyang dengan nomor 08-1004/Rekom/DPP-GERINDRA/2024, dikeluarkan pada 1 Agustus 2024 yang ditandatangani oleh Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto. (un)