KEPRINEWS – Komisi II DPRD Tanjungpinang tengah menyusun rencana kerja (Renja) programnya untuk ke depan. Rencana kerja tersebut merupakan acuan guna melaksanakan tugas bersama rekan-rekan lainnya di bidang itu. Hal ini dikatakan Ketua Komisi II DPRD Tanjungpinang, Fengki Fesinto, usai rapat kerja Jumat (01/11/2019).
Kesemuanya itu demi menyerap aspirasi masyarakat terkait pelayanan kesehatan, SDM hingga pemenuhan sarana dan prasarananya. Dikatakanya, ada beberapa poin penting yang harus dilakukan, seperti melakukan kunjungan kerja ke OPD terkait atau melakukan hearing bersama di Kantor DPRD Tanjungpinang, Senggarang.
Adapun OPD yang akan dikunjunginya yakni Dinas Kesehatan Kota Tanjungpinang, Disparbud, Disperdagin dan Bagian Perekonomian Kota Tanjungpinang. Tidak tertutup kemungkinan menjalin mitra dan melakukan pertemuan dengan OPD di luar mitra komisi II DPRD Kota Tanjungpinang.
Berbagai hal akan dibahas bersama kepala OPD terkait. Misalnya, di dinas kesehatan berencana akan menyarankan ada sosialisasi terkait kesehatan reproduksi kepada anak-anak sekolah. Bahkan Pihaknya mengajak tim kesehatan turun ke sekolah-sekolah memberikan pemahaman kepada anak. Mulai dari kesehatan, risiko hamil dan bahkan menikah dini maupun lainnya. (Net/Red)