KEPRINEWS – Dengan munculnya pendapat-pendapat soal gelaran yang pantas menjadi Ketua DPRD Kota Tanjungpinang mulai semarak. Dimana, kriteria tertentu harus dimiliki oleh seorang pemimpin. Dalam hal ini, Salah satu aktivis perempuan yang berdomisili di Batu 9 (43) biasa disapa Yenny ikut berbicara.
Ia mengatakan, ada satu sosok wanita menjadi idamannya, dari kriteria sebagai pemimpin, yang saat ini masih menjabat anggota DPRD Provinsi Kepri dan baru-baru ini terpilih sebagai Ketua DPC PDIP Kota Tanjungpinang pada Rapat Kerja (Raker) PDI Perjuangan di Batam, Sabtu (29/6/2019).
Dengan terpilihnya Yuniarni Pustoko Weni sebagai Ketua DPC PDI Perjuangan, mengatakan bahwasannya Weni adalah salah satu kriteria yang sudah pantasnya menjadi sesorang pemimpin. Pasalnya, sosok Weni yang dikenal senantiasa dekat dengan masyarakat siapapun dia, bahkan selalu mendengarkan aspirasi dan keluhan warga sampai dilakukan apa didengarnya yang wajib direalisasikan.
“Kenapa saya katakan idaman saya untuk menjadi pemimpin? Lantaran beliau anggota DPRD Kepri yang ideal, selalu membuka pintu rumahnya untuk rakyat, selalu mendengar setiap keluhan dan aspirasi rakyatnya. Tidak pernah membuat jarak atau barikade antara dia dan rakyat. Itu yang merupakan kunci utama pantas ia menjadi ketua DPRD,” terangnya.
Hal yang sama dikatakan sejumlah warga yang dekat dengan sosok Yuniarni Pustoko Weni. Salah satunya Sari (30) yang tergabung pada Lembaga Kreatif Wanita Indonesia menambahkan, bahwa Weni merupakan sosok yang karakternya dalam bersosialisasi, berorganisasi telah terbentuk sedemikian rupa sehingga ia mampu dan cakap dalam menggunakan setiap gaya kepemimpinannya, sesuai kepribadian dan juga situasi serta kondisi yang terjadi di sekitarnya untuk mencapai hasil atau target yang ia tetapkan.
Dimana, melalui setiap idenya yang cemerlang atau dapat mengakomodir berbagai ide untuk menjadi suatu gagasan yang dijalankan bersama. “Saya tidak memuji seseorang, tapi fakta yang saya alami dan lihat sendiri pada diri ibu Weni. Ia merupakan pribadi yang selalu transparan atau terbuka pada setiap kinerjanya yang ada. Seorang pemimpin layaknya seperti akuarium yang selalu dilihat dan dinilai oleh para anggota kelompok yang mengikutinya. Bahkan setiap tindakan yang dilakukan oleh seorang pemimpin dapat menjadi suatu teladan yang dapat diikuti. Ini lah yang saya lihat dari ibu Weni sejak saya kenal,” pungkasnya.
Sikap yang transparan dan apa adanya pun menjadi suatu penilaian tersendiri bagi pemimpin yang dianggap berkualitas baik dan bukan hanya sekedar pencitraan belaka. Selain itu lanjutnya, Weni sapaan akrabnya, juga dikenal dengan wanita yang inisyatif. Inisiatif inilah yang kemudian menjadi suatu teladan dan inspirasi bagi para pengikutnya untuk mau melakukan apa yang dikehendaki oleh pemimpin. Dengan sifat inisiatif yang ada dalam dirinya, kekuatan diri dari tiap anggota untuk menjalankan misi kelompok pun akan terjamin dengan baik.
Disisi lain ia kenal dengan seorang yang bertanggungjawab pada keputusan-keputusannya. Tidak ada orang yang akan mau mengikuti pemimpin yang lari dari tanggungjawabnya atau bahkan mempersalahkan para anggotanya dan berlindung di balik otoritasnya sebagai pemimpin.
Seorang yang bertanggungjawab akan mendapatkan penilaian lebih dari orang lain terutama para anggota kelompok akan semakin loyal dan respect terhadap sifat yang bertanggung jawab bahkan rela menanggung kesalahan yang dilakukan oleh anggotanya.
“Saya dan teman-teman lainnya sanggat mensupport dan mendoakan yang terbaik untuk beliau agar bisa menjadi Ketua DPRD Kota Tanjungpinang nanti. Karena dilihat dari kriteria, beliau sangat pantas terpilih sebagai ketua DPRD yang dapat mewakili rakyat untuk kemajuan bersama,” cetusnya.
Ketika dikonformasi kepada Weni baru-baru ini, ia mengatakan bahwa kesemuanya itu ikut prosedur. “Saya tidak berambisi untuk hal itu, tapi saya hanya menjalankan tugas yang menjadi tanggung jawab untuk memajukan daerah. Untuk masalah siapa yang menjadi ketua DPRD, tergantung keputusan bersama sesuai prosedur yang ada. Siapapun yang menjadi ketua DPRD nanti, tetap bersama kita akan dukung dan bersama kita memajukan daerah ini,” tutupnya. (Redaksi 01)