
KEPRINEWS – Universitas Maritim Raja Ali Haji (UMRAH) kembali menunjukkan komitmennya dalam membina generasi muda yang kompeten dan siap bersaing secara global.
Kali ini, UMRAH berkolaborasi dengan Badan Pengurus Daerah Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (BPD HIPMI) Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) melalui penandatanganan Nota Kesepahaman (MoU) dan penyelenggaraan Seminar Kewirausahaan bertema “Mencetak Pengusaha Muda Menuju Indonesia Emas 2045” di Auditorium Kampus UMRAH Dompak, Kamis (22/5/2025).
Kegiatan strategis ini dihadiri oleh berbagai tokoh penting daerah, antara lain Wakil Gubernur Kepri Nyanyang Haris Pratamura, Wakil Wali Kota Tanjungpinang Raja Ariza, Rektor UMRAH Prof Dr. Agung Dhamar Syakti, dan Ketua Umum BPD HIPMI Kepri Sari Dwi Mulyawaty. Sekitar 300 mahasiswa turut serta dan menunjukkan antusiasme yang tinggi.
Acara ini juga menghadirkan narasumber utama, Anggota Komisi III DPR RI yang juga menjabat sebagai Ketua Umum BPD HIPMI Sulawesi Selatan, Andi Amar Makruf Sulaiman. Ia membagikan pengalaman pribadi dalam dunia usaha dan menyampaikan pentingnya peran generasi muda dalam pembangunan ekonomi nasional.
Dalam sambutannya, Rektor UMRAH Prof. Agung Dhamar Syakti menyampaikan rasa terima kasih atas kepercayaan yang diberikan kepada UMRAH sebagai penyelenggara kegiatan penting ini.
“Menjadi tuan rumah untuk kegiatan besar seperti ini adalah sebuah kehormatan. Penandatanganan MoU hari ini sejalan dengan visi misi UMRAH dalam program Satu Gurindam, khususnya huruf ‘M’ yang berarti ‘Mari Sociopreneurship’. Inilah titik temu kerja sama antara UMRAH dan HIPMI,” ujar Prof. Agung.
Ia menambahkan pentingnya membangun iklim kewirausahaan di lingkungan kampus melalui kegiatan nyata seperti inkubator bisnis, program magang, dosen praktisi, dan pelatihan entrepreneur berbasis potensi lokal.
Dikesempatan yang sama, Ketua Umum BPD HIPMI Kepri, Sari Dwi Mulyawaty menegaskan, bahwa HIPMI siap menjadi mitra strategis bagi mahasiswa untuk menumbuhkan jiwa wirausaha.
“Kami ingin mahasiswa UMRAH bisa menjadi penggerak ekonomi masa depan. Kegiatan ini tidak hanya seminar, tapi juga menjadi momentum debat calon ketua umum HIPMI Kepri, yang diwajibkan berlangsung di kampus untuk menyebarkan semangat kewirausahaan lebih luas. Terima kasih kepada Rektor atas dukungannya,” ungkap Sari.
Sementara itu, Wakil Gubernur Kepri, Nyanyang Haris Pratamura, saat membuka kegiatan memberikan apresiasi atas sinergi antara UMRAH dan HIPMI Kepri yang dinilainya strategis dalam mendorong pertumbuhan UMKM dan penciptaan wirausaha muda.
“Kolaborasi seperti ini harus terus diperkuat. HIPMI Kepri punya peran penting sebagai motor penggerak pengentasan kemiskinan dan peningkatan kesejahteraan masyarakat,” tegasnya.
Selain seminar, acara juga dirangkai dengan debat visi-misi calon Ketua Umum BPD HIPMI Kepri. Mahasiswa peserta mendapatkan berbagai manfaat, mulai dari 60 beasiswa UKT Level 1, 20 voucher e-money, uang tunai, peluang magang, dan lainnya.
Kegiatan ini tidak hanya menjadi ajang pembelajaran, tetapi juga mempererat hubungan antara dunia pendidikan dan dunia usaha dalam mendukung visi Indonesia Emas 2045.(Un)




























