KEPRINEWS – Penjual keliling jajanan anak-anak D’Crepes, di Jalan RH Fisabilillah Batu 5 atas, Regar, telah menjalani pekerjaan ini satu tahun. Ia menghidupi keluarganya dengan menekuni penjual D’Crepes, mulai dari jam 10.00 WIB sampai sore hari.
Terlihat ramai pembeli jajan ini, mulai dari anak-anak sampai orang dewasa menyukai Crepes. Satu Crepes dijual dengan harga Rp5000.
“Pendapatan penjualan per hari rata-rata mulai dari Rp75 ribu sampai Rp200 ribu. Kalau cuacanya baik, penjualan lancar. Karena mayoritas pembeli dari anak sekolah, jadi kalau hari libur kami tidak jualan,” ucap Regar, baru-baru ini.
Untuk membuat jajanan Crepes ini terbilang sederhana alat dan bahan-bahan yang disiapkan. Jajanan Crepes disajikan dengan aneka rasa. Pedagang penjual Crepes masih terbilang jarang, juga diminati oleh anak-anak. Selain harga terjangkau, rasanya guri.
Crepes disajikan dengan aneka isian yang manis, mulai dari aneka selai kacang, choco chips, ice cream, pisang, keju, silverqueen dan aneka rasa lainnya. Crepes juga bisa diisi dengan aneka isian yang gurih, seperti burger, smoked beef, bolognese, tuna, tergantung permintaan konsumen.
Salah satu pembeli jajanan D’Crepes, Rini (anak sekolah-red), kepada keprinews.co, mengatakan jajanan ini sangat disukainya. Selain rasanya enak, harganya terjangkau. Setiap jam istirahat sekolah, salah satu jajanan yang sering dibelinya yaitu Crepes. (red)